Pages

Selasa, 12 Oktober 2010

Intel Core i5 655K

Memuaskan Overclocker Ditujukan untuk para penggemar overclock, saudara kembar dari Core i5 650 ini memiliki faktor pengali yang bebas diubah-ubah.
Bagi sebagian pengguna PC, melakukan overclock (menjalankan komponen di atas spesifikasi standar) mampu memberikan kepuasan tersendiri bagi mereka. Intel sebagai salah satu produsen prosesor terbesar melihat pasar ini cukup potensial sehingga mereka merilis prosesornya yang dikhususkan untuk penggemar overclocking.
Apa bedanya prosesor biasa dengan prosesor yang dikhususkan untuk overclock?
Prosesor semacam ini biasanya memiliki faktor pengali prosesor (multiplier) yang tidak dikunci. Dengan demikian pengguna bebas mengatur multiplier-nya untuk mencapai kecepatan prosesor yang lebih tinggi. Overclock semacam ini termasuk mudah, karena pengguna hanya perlu “bermain-main” dengan setting prosesor tanpa harus repot dengan setting motherboard dan lainnya.
Untuk prosesor masa kini, yang cukup terkenal dengan prosesor dengan multiplier tidak dikunci adalah jajaran prosesor Black Edition milik AMD. Sementara untuk Intel, Feature ini hanya terdapat pada prosesor yang termasuk dalam Extreme Edition yang termasuk prosesor kelas atas. Oleh karena itu, sekarang Intel meluncurkan prosesor dengan fitur serupa tapi menyasar segmen menengah alias mainstream.
Intel Core i5 655K sebenarnya bukanlah prosesor yang benar-benar baru. Secara teknis, spesifikasi Core i5 655K sama dengan Core i5 650: dua inti dengan kecepatan 3,2Ghz, L3-cache 4MB, dan dibekali feature Hyper-Threading dan Turbo Boost. Hanya saja pada Core i5 655K faktor pengali prosesor tidak dikunci.
Untuk menguji kemampuannya, kami pun segera mencoba melakukan overclock Intel Core i5 655K. Kami melakukan dua kali proses overclock dengan menggunakan dua pendingin yang berbeda. Tujuannya untuk memastikan kemampuan kemampuan maksimal prosesor ini. Uji pertama menggunakan HSF standar Intel yang termasuk dalam pake penjualan Core i5 655K. Sementara uji kedua menggunakan HSF khusus untuk kegiatan overclocking dengan desain tower serta dilengkapi heat-pipe.
Pada uji pertama menggunakan HSF standar bawaan Intel, kami berhasil memaksa 655K berjalan dengan kecepatan 4 Ghz. Namun kami terpaksa berhenti di situ, karena pada titik ini temperatur menunjukkan angka yang cukup tinggi. Bahkan ketika kami menyentuh bagian aluminium dari pendingin, panas yang terasa cukup menyengat.
Kemudian kami mengganti HSF dengan produk pihak ketiga yang memang ditujukan untuk overclock. Penggantian HSF ini berefek cukup baik, karena selain suhunya turun kami berhasil menaikkan kecepatan prosesor maksimum menjadi 4.4 Ghz. Cukup menarik. Di sini terlihat bahwa peralatan pendingin yang digunakan merupakan kunci utama dalam melakukan overclock Core i5 655K.
***
Dengan multiplier yang tidak dikunci ini, proses overclock lebih mudah karena pengguna tinggal menaikkan multiplier tersebut. Hanya saja faktor suhu kerja prosesor harus menjadi perhatian utama, karena jika bisa ditekan maka maka kecepatan overclock yang diraih bisa semakin tinggi. Berbekal pendingin standar peningkatan kinerja yang dicapai cukup baik, tapi lebih baik lagi menggunakan pendingin pihak ketiga jika Anda memang ingin memaksimalkan kinerja dari prosesor ini.(Karuna) 

Spesifikasi Intel Core i5 655K
Seri
Core i5 655K
Soket
1156
Clock speed (MHz)
3200
Nama core
Clarkdale
Jumlah core
2
FSB (MHz)
133
Multiplier
24(Unlocked)
L1 size
64KB x2
L2 size
256KB x2
L3 size
4MB Shared
Harga kisaran
US$216






Kecepatan maksimal yang berhasil dicapai pada uji Overclock di Lab InfoKomputer.












(www.infokomputer.com)

USB SafeGuard

Media simpan portabel berupa flashdisk semakin populer karena praktis dan ringkas. Namun, karena bentuknya kecil dan mudah tercecer, risiko kehilangan data pun cukup tinggi. Jika data bersifat sensitif dan pribadi, sangat fatal akibatnya ketika media simpan ini hilang atau tercuri.
Jika Anda merupakan pengguna flashdisk, Anda perlu perangkat lunak pelindung data. Contohnya, USB SafeGuard. Aplikasi ini mampu mengenkripsi isi media simpan sekaligus menghancurkan data dengan standar militer atau badan intelijen, khususnya saat terjadi beberapa kali percobaan akses data secara paksa dan ilegal.
Setelah mengunduh perangkat lunak ini, Anda harus menyalin berkas instalasinya ke dalam flashdisk yang juga sudah berisi data-data kerja. Klik beruntun pada berkas instalasi, maka akan tampil dialog pembentukan password enkripsi dan dekripsi data. Setelah itu, Anda akan diminta memilih berkas-berkas kerja yang hendak dienkripsi dengan cara click & drag. Pengguna akan ditawari untuk membuat berkas berisi password enkripsi-dekripsi dan disimpan di tempat lain.
Langkah pamungkas dan yang menjadi nilai lebih adalah tawaran metode penanganan risiko hilangnya media simpan. Ada tiga pilihan, yaitu: Don't Remove, Zero Out Data, serta DoD 5220.22-M. Pilihan terakhir merupakan yang paling aman karena menggunakan standar penghancuran data dari Departemen Pertahanan Amerika Serikat.
Bila hendak mengakses data, Anda tinggal mengklik beruntun pada ikon USB SafeGuard dalam flashdisk, lalu isikan password dekripsi dengan benar. (Vincent Bayu Tapa Brata)
***
USB SafeGuard mampu menjadi perangkat lunak pengaman media simpan portabel yang praktis, mudah digunakan, serta menggunakan standar pengamanan tingkat tinggi.(www.infokomputer.com)

Menara Air Terjun Rio de Janeiro

Ajang Olimpiade ke-31 di Rio de Janeiro Brazil, baru akan digelar enam tahun mendatang. Namun persiapan-persiapan sudah mulai dilakukan.
Rafaa, salah satu perusahaan konsultan arsitektur dan desain yang bermarkas di Zurich Swiss, menjadi salah satu perusahaan yang mengusulkan sebuah 'landmark hijau' untuk mensukseskan ajang tersebut.
Salah satu tujuannya yakni menjadikan Rio de Janeiro sebagai simbol Olimpiade pertama yang memiliki jejak karbon nol.
"Proyek ini akan menyediakan energi bagi kota Rio de Janeiro dan warganya menggunakan sumber daya alam," kata Rafaa dalam blog resminya.
Rafaa menawarkan sebuah menara bernama Solar City Tower yang terdiri dari pembangkit listrik tenaga surya dan sebuah air terjun buatan di atas laut.
Pada siang hari, panel-panel surya menara tersebut akan menghasilkan energi listrik untuk kota Rio de Janeiro. Listrik itu digunakan untuk memompa air laut untuk ditampung di tangki di bagian atas menara.
Pada malam hari, air tersebut disalurkan ke atas menara menjadi air terjun dan akan menggerakan turbin yang akan membangkitkan listrik untuk menerangi menara dan kota di malam hari.
Menara setinggi 105 meter itu menyediakan berbagai fasilitas. Antara lain plaza yang terletak pada 60 m di atas permukaan laut, amphitheatre untuk menggelar berbagai kegiatan perkumpulan sosial, kantin dan toko yang terletak di bawah air terjun.
ketinggalan, hiburan bungee jumping dari ketinggian 90,5 meter, serta balkon di tingkat paling atas dengan platform lantai transparan, sehingga air terjun yang terletak di bawahnya akan terlihat dengan jelas.
Rancangan besutan Rafaa ini rencananya akan dibawa ke ajang China International Architectural Expo ke-5, yang akan digelar di China National Convention Center Beijing pada Oktober 2010 mendatang. Desain ini akan dipresentasikan di Low Carbon Architecture Forum.(www.vivanews.com)

Aneh bin Nyata

Aneh tapi nyata, hasil USG menangkap janin berusia 17 minggu sedang tersenyum riang. Hasil pemindaian ini diartikan bahwa bayi dapat mengalami perasaan seperti kebahagiaan dan sakit lebih awal yang diperkirakan sebelumnya.

Padahal, sebelumnya, batas usia janin yang boleh diaborsi minimal 24 minggu.

Louise dan Sam Henry, kedua orangtua dari calon bayi tersebut mengaku terpesona melihat wajah senyum sang calon bayi. Louise yang merupakan penduduk Swallowfield, Berkshire diperkirakan akan melahirkan pada Januari 2011 mendatang.

"Perhatian utama Anda pada tahap kehamilan adalah calon bayi Anda sehat. Tapi, bisa melihat janin tersenyum benar-benar fantastis," ucap Sam Henry seperti dikutip Daily Mail, Senin 11 Oktober 2010.

Foto janin tersenyum tersebut mengundang kontroversi dari para dokter dan juru kampanye antiaborsi untuk menurunkan batas atas aborsi yang selama ini 24 minggu.

Alasannya bayi yang belum lahir pun sudah dapat merasakan rasa sakit sehingga aborsi merupakan tindakan tidak manusiawi.

Orang yang mengambil foto bayi tersebut, Profesor Stuart Campbell mengatakan ekspresi janin dalam foto tersebut tidak selalu menunjukkan perasaan sang bayi namun yang pasti menunjukkan perilaku manusia.

Profesor Campbell, mengatakan ia tidak tahu apa yang menyebabkan calon bayi itu senyum. " [Mungkin] ini merupakan bagian dari urutan yang melibatkan menguap dan membuat gerakan pernafasan dan membuka kelopak mata dan, tentu saja, itu juga bisa membuat wajah menangis," ucapnya.

Sementara itu profesor kebidanan dan kedokteran janin di University College London Eric Jauniaux, mempunyai pendapat berbeda. Pada  saat berusia 17 minggu, janin tidak dapat merasakan emosi ataupun perasaaan apapun.

“Rasa sakit dan perasaan dirasakah janin dari usia dari 24 atau 28 minggu. Pada usia 17 minggu koneksi antara otak dan seluruh tubuh sangat terbatas," kata dia.(www.vivanews.com)

Sistem Operasi Mobile Terbaru Windows Phone 7

Di sela konferensi pers, CEO Microsoft Steve Balmer memamerkan upaya terbarunya untuk kembali ke pasar sistem operasi mobile. Tagline baru untuk Windows Phone yang diperkenalkannya adalah 'Always Delightful' dan 'Wonderfully Mine'.

Balmer mengatakan, terdapat sembilan ponsel Windows Phone 7 siap dirilis dari sejumlah raksasa produsen ponsel bersamaan dengan peluncuran sistem operasi Windows Phone 7 pada 8 November mendatang. Di antaranya adalah HTC, Dell, LG, dan Samsung.

Sedangkan pada 21 Oktober nanti, Windows Phone 7 diluncurkan di beberapa negara terpilih di kawasan Eropa dan Asia. "Sekitar 60 operator selular dari 30 negara telah mengkonfirmasi akan mendukung sistem operasi terbaru kami," ujar Balmer, yang dikutip dari Cellular News, Selasa 12 Oktober 2010.

Seluruh ponsel berbasis Windows Phone 7 akan disematkan prosesor Qualcomm Snapdragon 1Ghz. Kabarnya, ponsel-ponsel tersebut akan dikapalkan lebih luas pada akhir tahun 2010 dan awal tahun 2011. Namun, beberapa model terpilih akan tersedia di Microsoft Store dan Amazon.

Windows Phone 7 menandai era baru dalam evolusi mobile gaming sebagai ponsel pertama yang mampu mengantarkan Xbox LIVE ke telapak tangan dengan rentetan game dari penerbit game terbaik. Misalnya, Electronic Arts (EA) yang hari ini mengumumkan game perdananya khusus untuk Windows Phone 7 mulai tersedia musim gugur ini.

Tak mau tanggung-tanggung. Microsoft juga menyematkan Zune pada Windows Phone 7 yang memungkinkan penggunanya untuk mengoleksi musik, sikronisasi secara nirkabel dari PC, sampai mengunduh dan lives stream tembang-tembang baru dari Windows Marketplace.

Di Asia Pasifik, Windows Phone 7 hanya menyambangi dua negara di tahap awal, Singapura dan Australia. Di Singapura, terdapat dua ponsel yang siap diluncurkan yakni HTC HD 7 dan LG Optimus 7 melalui jaringan Singtel. Sementara di Australia ada HTC 7 Mozart dan LG Optimus 7Q di jaringan Telstra dan HTC 7 Trophy di jaringan Vodafone.

Belum ada keterangan Microsoft terkait harga dan ketersediaan Windows Phone 7 di Indonesia.(www.vivanews.com)

iPod Touch jadi iPhone

Sebuah perusahaan pengembang gadget asal China memproduksi perangkat yang dapat mengubah iPod Touch menjadi telepon seluler iPhone.

Apple Peel, nama alat tambahan untuk iPod tersebut, ditujukan bagi pengguna yang ingin punya iPhone tetapi budgetnya tidak cukup. Bentuknya sendiri berupa casing pelindung, akan tetapi di bagian dalamnya tersedia konektor untuk docking, baterai, dan slot kartu SIM.

Setelah pengguna memasangkan “sarung” lengkap dengan kartu GSM di dalamnya, maka iPod Touch itu akan dapat melakukan panggilan suara dan mengirimkan pesan teks.

Apple Peel menawarkan kemampuan 5 jam talk time dan 120 jam standby. Yoison Technology, produsen perangkat tersebut sudah memasarkan alat tambahan untuk iPod ini seharga 520 Yuan atau Rp694 ribu di China.

Sebagai informasi, harga iPhone 4 bebas kontrak di China berkisar antara 4.999 yuan (Rp6,67 juta) untuk versi 16GB dan 5.999 yuan (Rp8 juta). Adapun harga iPod Touch berkisar dari 1.798 yuan (Rp2,4 juta) untuk model 8GB hingga 3.198 yuan (Rp4,2 juta) untuk model 64GB.

 “Apakah Apple Peel akan diterima pasar sangat bergantung pada bagaimana pengguna melihat selisih harga,” kata Flora Wu, analis dari lembaga konsultan BDA di China, seperti dikutip dari Computerworld, 29 September 2010.

Sejalan dengan waktu, Wu menyebutkan, harga iPhone akan terus turun. “Dan jika selisih harganya dengan iPod plus Apple Peel, mungkin itu tidak lagi terlalu menarik,” ucapnya.

Meski demikian, kata Wu, Apple Peel merupakan contoh lain ‘inovasi terbalik’ yang dibuat oleh pengembang China yang menemukan cara untuk mengoptimalkan produk dari luar negeri agar cocok digunakan di pasar domestik.

Belum diketahui apakah perangkat ini akan dipasarkan di luar China. Saat ini, Yoison Technology sedang mengajukan paten untuk produk tersebut di Amerika Serikat dan akan memasarkannya di negeri tersebut.(www.vivanews.com)

Pengguna Facebook Indonesia Lampaui Inggris

Alexa, salah satu situs pengamat internet asal California, Amerika Serikat, memajang Facebook di posisi pertama peringkat situs yang paling dikunjungi di Indonesia. Melewati peringkat Google dan Yahoo.

Kini akhirnya “ketekunan” pengguna Facebook asal Indonesia membuahkan hasil. Menurut data yang dirilis CheckFacebook, per 11 Oktober 2010 ini pengguna Facebook tanah air telah melampaui jumlah pengguna Facebook asal Inggris.

Seperti dikutip dari CheckFacebook, 12 Oktober 2010, secara total pengguna Facebook di Indonesia mencapai 27.953.340 user adapun pengguna di Inggris hanya sebesar 27.815.540 pengguna. Amerika Serikat, sebagai negeri di mana Facebook berasal, masih tetap memiliki jumlah pengguna yang terbanyak, dengan 140.475.700 pengguna.(www.vivanews.com)

Yang menarik, CheckFacebook mencatat, 100 persen pengguna Facebook di Indonesia memanfaatkan akun yang ia buat. Sebagai gambaran, dari 140 juta pengguna Facebook di Amerika Serikat, hanya 63,81 persen pengguna yang aktif. Adapun di Inggris, pengguna aktifnya mencapai 64,36 persen.

Akan tetapi, meski kini berada di peringkat kedua, namun pertumbuhan pengguna Facebook di Indonesia tidaklah lagi drastis.

Menurut catatan CheckFacebook, negara yang paling tinggi pertumbuhan pengguna Facebook-nya adalah China (31,28 persen), Ukraina (15,96 persen), Rusia (14,83 persen), Luxemburg (14,53 persen), dan Palestina yang mengalami pertumbuhan pengguna Facebook sebesar 12,83 persen dibanding pekan sebelumnya.

Jika merujuk pada data APJII tahun 2010, di mana pengguna Internet di Indonesia mencapai 45 juta, angka pengguna Facebook di Indonesia tersebut cukup signifikan, yakni mencapai sekitar 60 persen. (kd)

Ponsel China Seri M8 Melanggar Hak Paten Apple

Apple telah menekan produsen smartphone asal China untuk menghentikan produksi dan stop menjual smartphone seri M8. Alasannya, ada pelanggaran hak paten pada produk tersebut.

Padahal, selama bertahun-tahun, Meizu, produsen smartphone China tersebut telah memproduksi ponsel yang memiliki penampilan dan cara penggunaannya persis iPhone milik Apple.

Awal pekan ini, seperti dikutip dari Engadget, 12 Oktober 2010, Jack Wong, Chief Executive Officer Meizu mengekspresikan rasa frustasinya karena para pengacara Apple menggunakan ‘taktik negosiasi yang tak masuk akal’ saat berurusan dengan Meizu.

Pada forum online Meizu, Wong mengumumkan bahwa mereka akan berhenti menjual ponsel seri M8 mereka. Alasannya, seperti dilaporkan Electronista, adalah karena Apple berupaya menegakkan paten mereka lewat Intellectual Property Office China.

Jika pemerintah memutuskan untuk menutup pabrik milik Meizu, smartphone generasi mendatang mereka yakni M9 kemungkinan akan ditunda.

Dengan semakin agresifnya Apple mengejar ketinggalan mereka di pasar China, mereka tentu perlu melindungi properti intelektual mereka. Sebagai informasi, sejumlah produsen di China cukup aktif mengkopi desain dari perangkat populer tersebut dan sering menjualnya di pasar gelap.

Saat ini, merek Apple mulai tumbuh stabil di pasar China. Penjualan iPhone 4 sendiri di pasar tersebut sangat bagus, mencapai 100 ribu unit dalam hitungan hari setelah peluncurannya. Belum lagi 100 ribu unit pesanan yang harus diantarkan pada Oktober ini.

Mulai Februari mendatang, selama 2 tahun ke depan Apple juga berencana untuk membuka 25 toko retail di negeri tersebut. Melengkapi 4 toko retail yang sudah dibuka di mana dua di antaranya mulai beroperasi di hari diluncurkannya iPhone 4, yakni 25 September lalu.(www.vivanews.com)

Sabtu, 09 Oktober 2010

Wisata Pulau Belitung

Beach in Belitung


Lengkuas Bach

Belitung, atau Belitong (bahasa setempat, diambil dari nama sejenis siput laut), dulunya dikenal sebagai Billiton adalah sebuah pulau di lepas pantai timur Sumatra, Indonesia, diapit oleh Selat Gaspar dan Selat Karimata.
Pulau ini terkenal dengan lada putih (Piper sp.) yang dalam bahasa setempat disebut sahang, dan bahan tambang tipe galian-C seperti timah putih (Stannuum), pasir kuarsa, tanah liat putih (kaolin), dan granit. Serta akhir-akhir ini menjadi tujuan wisata alam alternatif.
 Selain tekenal dengan tambang timah, Pulau belitung juga memiliki pantai-pantai yang masih alami dan sangat indah. Pantainya berpasir putih dan di beberapa tempat terdapat pantai berpasir putih yang juga terdapat batu-batu super besar. Alam bawah laut di sekitar terumbu karang Batu Suar juga masih terjaga keasriannya sehingga sering di manfaatkan untuk wisata diving bagi turis domestik dan mancanegara.

  Untuk akomodasi klik www.wisatabelitung.com

Kopi Joss (Angkringan Lik Man)

Ada sebuah tempat di Yogyakarta tempat mahasiswa, komunitas cyber seperti blogger dan chatter, wartawan, seniman, budayawan, tukang becak, hingga penjaja cinta bisa berbincang santai? Jika anda pernah belajar di Yogyakarta, dimana anda dulu berembug bersama teman tentang tema skripsi atau tugas sekolah? Di antara sekian tempat yang anda sebutkan, pasti angkringan Lik Man yang terletak di sebelah utara Stasiun Tugu menjadi salah satunya.
Wajar, sebab tempat itu telah menjadi favorit banyak orang.Angkringan Lik Man merupakan angkringan legendaris, sebab pedagangnya adalah generasi awal pedagang angkringan di Yogyakarta yang umumnya berasal dari Klaten. Lik Man yang bernama asli Siswo Raharjo merupakan putra Mbah Pairo, pedagang angkringan pertama di Yogyakarta yang berjualan sejak tahun 1950-an. Warung berkonsep angkringan yang dulu disebut 'ting ting hik' diwariskan kepada Lik Man tahun 1969.
  Sejak itu, menjamurlah angkringan-angkringan lain.Begitu sampai di angkringan yang buka pukul 18.00 ini, anda bisa memesan bermacam minuman yang ditawarkan, panas maupun dingin. Pilihan minuman favorit adalah Kopi Joss, kopi yang disajikan panas dengan diberi arang. Kelebihan kopi itu adalah kadar kafeinnya yang rendah karena dinetralisir oleh arang. Tak usah khawatir itu hanya mitos, sebab Kopi Joss lahir dari penelitian mahasiwa Universitas Gadjah Mada yang kebetulan sering nongkrong di Angkringan Lik Man.Berbagai makanan juga disediakan, ada sego kucing berlauk oseng tempe dan sambal teri hingga gorengan dan jadah (makanan dari ketan yang dipadatkan berasa gurih) bakar. Sego kucing di Angkringan Lik Man yang harganya Rp 1.000,00 tak kalah lezat dengan masakan lainnya sebab nasinya pulen dan oseng tempe dan sambal terinya berbumbu pas. Menikmati sego kucing yang selalu disajikan dalam keadaan hangat dengan lauk gorengan atau sate telur selain lezat juga tak menguras uang.Jika menjumpai makanan dalam keadaan dingin, anda dapat meminta penjual untuk menghangatkannya dengan cara dibakar. Lauk pauk yang menjadi lebih lezat ketika dibakar adalah mendoan (tempe goreng tepung), tahu susur, tempe bacem, endas (kepala ayam) dan tentu saja jadah. Bila tak nyaman makan dengan bungkus nasi saja atau anda makan dalam jumlah banyak, penjual angkringan menyediakan piring untuk menyamankan acara makan anda.Anda bisa memilih tempat duduk di dua tempat yang disediakan. Jika ingin berbincang dengan pedagang, anda bisa duduk di dekat bakul atau anglo
   Selain dapat bercerita dengan Lik Man, duduk di dekat bakul akan mempermudah jika ingin tambah makanan. Tetapi bila ingin lebih berakraban dengan teman, anda bisa duduk di tikar yang digelar memanjang di trotoar seberang jalan. Tak perlu khawatir ruang yang tidak cukup sebab panjang trotoar yang digelari tikar hampir 100 meter.Sambil duduk, anda diberi kebebasan untuk berbicara apapun. Orang-orang yang sering datang ke angkringan ini membicarakan berbagai hal, mulai tema-tema serius seperti rencana demostrasi dan tema edisi di majalah mahasiswa hingga yang ringan seperti kemana hendak liburan atau sekedar tertawaan tak jelas yang sering disebut dengan gojeg kere. Tak ada larangan formal, tetapi yang jelas perlu menjaga budaya angkringan, yaitu tepo sliro (toleransi), kemauan untuk berbagi dan biso rumongso (menjaga perasaan orang lain). Bisa diartikan tak perlu berebut tempat dan menghargai orang lain yang duduk berdekatan.
  Sejumlah tokoh terpandang telah menjadikan Angkringan Lik Man sebagai tempat menikmati malam. Ada Butet Kertarajasa, Djaduk Ferianto, Emha ainun Nadjib, Bondan Nusantara hingga Marwoto. Maka, tak seharusnya anda melewatkan suasana malam kota Yogyakarta tanpa berkunjung ke Angkringan Lik Man. Nikmatilah nuansa yang pernah dinikmati oleh banyak orang Yogyakarta dan sejumlah tokoh yang disebut di atas.
RMOL. Seperti biasa, pemain Indonesia kelelahan pada babak kedua. Lihat saja, dalam beberapa menit awal babak kedua, Markus Horison dua kali memungut bola.

Di awal babak kedua, tepatnya menit 54, Luis Suarez berhasil membobol lagi. Tendangannya tak mampu di selamatkan Markus Horison.

Tak lama berselang, pada menit 57, Erguren memperbesar keunggulan Uruguay. Kerjasama satu dua dengan Luis Suarez membuat Uruguay unggul besar 4-1.

Stadion Gelora Bung Karno kembali sunyi.

Indonesia bukan tanpa serangan, menit 61 Bambang Pamungkas berhadapan satu lawan satu dengan kiper Uruguay. Namun sayang, Juan Guillermo Castillo berhasil mengamankan si kulit bundar.

Menit 68 Edison Cavani dijatuhkan Markus Horison di kotak penalti. Tak pelak wasit pun menghukum Indonesia dengan penalti.

Luis Suarez sebagai algojo berhasil menjalankan tugasnya dan membawa Uruguay menjauh.

5-1 untuk Uruguay.

Edison Cavani benar-benar menjadi hantu menakutkan. Ia kembali membobol pada menit 79. Berawal dari aksi Luis Suarez yang melewati Markus Horison. Namun Luis Suarez sempat terjatuh, bola yang terlepas diteruskan Cavani menjadi gol. Skor berubah menjadi 6-1.

Hujan gol terjadi pada laga ini. Ini karena Cavani lagi-lagi membuat gol lagi pada menit 83. Lagi-lagi berkat kerjasamanya dengan Luis Suarez.

Hingga akhir pertandingan, Indonesia tetap tertinggal 7-1.(www.rakyatmerdeka.co.id)